dede@Health: Sex Appeal, Penilaian Pertama Pria terhadap Wanita

Sex Appeal, Penilaian Pertama Pria terhadap Wanita

SEORANG pria cenderung berpikir tentang seks atau setidaknya mencari ketertarikan seksual, saat pertemuan pertama kali dengan seorang wanita.

Ini adalah kesimpulan utama dari penelitian “Psychology of Women Quarterly,” seperti dikutip dari Web MD, Kamis (14/1/2010). Salah satu dari para peneliti tersebut adalah Maurice Levesque, PhD. Ia bekerja bekerja di Departemen Psikologi di Elon University di North Carolina.

Levesque dan koleganya mempelajari 43 pria dan 43 wanita dalam penelitian tersebut. Pertama-tama, peserta diminta untuk menyelesaikan kuesioner tentang diri mereka sendiri. Survei ini dirancang untuk mengukur maskulinitas dan feminitas.

Selanjutnya, para peneliti memasangkan tiap-tiap pria dan wanita yang tidak mengenal satu sama lain. Setiap pasangan duduk di meja berdua, dan mengobrol selama lima menit. Setelah itu, mereka saling mengenalkan diri masing-masing untuk mencairkan suasana, dan mengobrol seputar pengalaman sehari-hari di kampusnya masing-masing. Mereka diminta saling bercerita tentang pengalaman positif dan negatif yang didapatkan.

Setelah itu, mereka dipisahkan. Namun, sebelum mereka berpisah, mereka menyelesaikan kuesioner yang berisikan pertanyaan tentang pasangan mereka melalui percakapan singkat sebelumnya.

Hasil dari penelitian tersebut mengungkap, bahwa pria memberikan penilaian seksual (genit, seksi, menggoda) lebih tinggi kepada wanita, dibandingkan dengan penilaian wanita secara seksual pada pria.

Pria memberikan nilai tinggi pada wanita, jika mereka menemukan daya tarik secara seksual. Sedangkan, keramahan dan sifat menyenangkan dari wanita tersebut tidak mempengaruhi penilaiaan mereka akan keseksian wanita itu.

Berbeda dengan wanita. Jika mereka memberikan penilaian seksual kepada pria dengan nilai tinggi, itu berarti mencakup daya tarik fisik, keterbukaan, dan keramahan si pria tersebut.

“Jika seorang pria terlihat menarik secara fisik, ia juga seharusnya memiliki banyak kualitas positif lainnya (seksual dan non-seksual),” kata para peneliti.

http://dede-health.blogspot.com

Title Post: Sex Appeal, Penilaian Pertama Pria terhadap Wanita
Rating: 100% based on 999998 ratings. 98 user reviews.
Author: Borneo08

Terimakasih sudah berkunjung di blog ini, Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...